FAKULTAS FEBI MENGADAKAN SEMINAR KEWIRAUSAHAAN UNTUK MAHASISWA DENGAN TEMA ” PERAN PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN DALAM MEMBENTUK SIKAP DAN PERILAKU MANDIRI MAHASISWA MELALUI ENTREPRENEURSHIP “

Dalam rangka membekali para mahasiswa dalam berwirausaha, fakultas ekonomi dan bisnis islam berkolaborasi dengan universitas Muhammadiyah Palopo dan politeknik negeri Sambas mengadakan kegiatan seminar kewirausahaan. Dengan tema ” Peran Pendidikan Kewirausahaan dalam Membentuk Sikap dan Perilaku Mandiri Mahasiswa melalui Entrepreneurship

Seminar ini Di AULA IAIS Sambas hari kamis 20 juni 2024 yang dibuka langsung oleh wakil rektor bidang akademik dan pengembangan kelembagaan IAIS Sambas yakni Dr. Hifza., M.S.I dan dihadiri oleh para dekan, direktur pasca dan dosen dilingkungan Febi IAIS Sambas serta para mahasiswa baik dr IAIS Sambas maupun Politeknik Negeri Sambas. Harapan besar dr kegiatan ini adalah untuk membekali mahasiswa agar bisa menjadi seorang wirausahawan yang sukses baik sebelum lulus kuliah maupun setelah menjadi alumni. Seminar ini juga mengharapkan agar para mahasiswa dapat merubah mindset yang mungkin sebelumnya berpikir setelah tamat untuk mencari lapangan pekerjaan menjadi menciptakan lapangan pekerjaan dan diharapkan mahasiswa untuk bisa mengeksekusi ide ide bisnis yang ada dan dimulai dr hal hal yang kecil.

Dewasa ini, kita dihadapkan pada kenyataan bahwa jumlah wirausaha di Indonesia masih minim dan mutunya belum bisa dikatakan hebat, sehingga pembangunan kewirausahaan merupakan persoalan mendesak bagi suksesnya pembangunan ekonomi di negara ini. Khususnya untuk kebanyakan kalangan pemuda dan pemudi di Indonesia, Paradigma yang terbangun dikalangan pemuda dan pemudi saat ini yaitu keinginan mendapatkan uang dalam jangka waktu yang relatif cepat disertai dengan nilai yang tinggi sehingga mereka berusaha mencari pekerjaan yang diinginkan tanpa mengindahkan dan mau menggali potensi-potensi positif dalam diri mereka dengan menciptakan suatu usaha baru yang memang selain dapat bermanfaat bagi diri sendiri namun mempunyai value added bagi orang lain.
Suatu pernyataan yang bersumber dari Andiyono, SP., M.P., M.Sc ( Dosen POLTESA ) Selaku nara sumber II menyatakan bahwa Untuk menjadi seorang wirausaha, sikap mental berani tetapi dengan perhitungan yang matang sangat membantu keberhasilan.Dari pernyataan tersebut, dapat kita lihat dikalangan pemuda dan pemudi saat ini adalah minimnya rasa mandiri yang kebanyakan dari mereka masih sangat bergantung pada uang orang tua sehingga terbiasa atau bergantung pada orang lain.
Selain itu, Menurutnya lagi dalam menghadapi persaingan yang semakin kompleks dan persaingan ekonomi global, maka kreativitas menjadi sangat penting untuk menciptakan keunggulan kompetitif. Dunia bisnis memerlukan sumber daya manusia kreatif dan inovatif. Sering terjadi orang yang tidak berpendidikan tinggi berhasil dalam berwirausaha, namun orang yang berpendidikan dan berwawasan luas diharapkan bisa lebih kreatif dan inovatif..

Narasumber yang mengisi di acara seminar ini adalah seorang Dosen Muda yang sudah berpengalaman di dunia usaha, beliau bernama Marina, SEI., M.Ak .Wanita kelahiran Selangkin, 10 Maret 1988, lulusan S2 UNTAN Pontianak, sekarang menjadi Ketua Program Studi Akuntansi Syariah IAIS Sambas, ( Selaku Pemateri III )
Mengenai paparan yang telah beliau sampaikan saat kegiatan seminar berlangsung, begitu berkesan, mempunyai daya kharismatik tersendiri saat menyampaikan materi. Dalam paparannya, Beliau menyampaikan pesan kepada generasi muda calon pelaku usaha untuk selalu optimis dalam berwirausaha . Motto Beliau “ Mulailah dari hal yang kecil, mulai saat ini dan mulai dari diri sendiri”.

Selanjutnya Beliau menyampaikan kepada peserta seminar bahwa masa muda adalah masa yang sangat pas untuk merangkai masa depan yang lebih baik dan sangat rugi apabila kita sebagai Pemuda Penerus Bangsa melewatkannya begitu saja tanpa menghasilkan sesuatu yang berguna. Media sosial merupakan media yang multifungsi, kita mempunyai teman di media sosial yang cukup banyak, namun terkadang kita salah memanfaatkannya, ada yang cuma update status, upload foto dan ngegalau ngga jelas. Intinya manfaatkan secara maksimal teknologi (sosmed,internet, smartphone dll), Perluas jejaring dengan Wirausahawan, ikut komunitas, miliki value lebih dari kompetitor, strategi pemasaran dan promosi yang kreatif dan inovatif, dan inti dari semua itu adalah Jangan malu/gengsi, never stop learning, Start small & Act fast.